Kamis, 14 Oktober 2010

wisata dan kuliner di Semarang

Obyek Wisata :
Monumen TuguMuda
Image

Merupakan tugu yang berpenampang segi lima. Terdiri dari bagian yaitu landasan, badan dan kepala. Pasa sisi landasan tugu terdapat relief. Keseluruhan tugu dibuat dari batu. Untuk memperkuat kesan tugunya, dibuat kolam hias dan taman pada sekeliling tugu. Bangunan yang berada disekitar tugumuda adalah lawang sewu, Kantor BDNI, bakal Rumah Dinas Gubernur Jateng, Museum Manggala Bakti dan Katedral.

Taman Margasatwa Wonosari
Image
Taman Margasatwa Wonosari Mangkang merupakan relokasi dari kebun binatang Tinjomoyo. Sebagian besar satwa yang sebelumnya berada di bonbin tinjomoyo, telah dipindah di tempat ini. Tempat rekreasi ini berada di pintu masuk kota Semarang, tepatnya di jalan Raya Semarang – Kendal KM 17, dibuka untuk umum , mulai jam 08.00 sampai jam 17.00.Tranportasi mudah karena berada di pinggir jalan raya.

Pantai Marina

Image
Merupakan taman rekreasi. Pantai yang dilengkapi dengan kolam renang, sky air, speed boat, dan arena bermain anak – anak. Dibuka setiap hari pukul 06.00 selama 24 jam.Di pantai Marina kita dapat bermain jet sky maupun berselancar, naik stom boat dan perahu atau hanya sekedar santai beristirahat sambil menikmati keindahan pantai dan deburan ombak. Pada pagi hari kawasan ini sangat cocok untuk berolahraga jogging.

Wisata Kuliner :
Bandeng Presto
Bandeng Presto adalah ikan bandeng yang dimasak dengan panci bertekanan tinggi biasanya disebut presto. Cara ini dilakukan untuk membuat duri ikan bandeng tersebut menjadi lunak sehingga enak untuk dimakan. Tempat penjualan banding presto ini juga menyediakan yang dipepes, otak-otak, dipanggang ataupun digoreng kremes. Makanan ini dapat diperoleh di pusat jajan tradisional di sepanjang jalan Pandanaran.






Lumpia
Lumpia terbuat dari rebung yang dibungkus dengan lembaran tepung, bias disajikan dengan digoreng lebih dahulu atau tanpa digoreng. Lumpia selain berisi rebung dapat diisi dengan daging ayam atau sapi yang dirajang kecil-kecil. Juga bias disajikan dengan saos. Sebagai oleh-oleh, makanan yang hanya dapat bertahan selama I hari ini, dapat dibeli di sepanjang Jalan Pandanaran, Jl.Pemuda di depan Pasar raya Sri Ratu atau sepanjang jalan MT.Haryono.


Wedang Tahu
Wedang tahu adalah sejenis minuman yang beraroma jahe dan berisi sari tahu. Minuman khas yang bisa menghangatkan tubuh ini bisa diperoleh disekitar jalan Jagalan tepatnya di belakang Kelurahan Jagalan.

Tidak ada komentar: